Pulang Kampung 2011
Perjalanan udara melintasi Alaska! |
Lukisan foto kakek dan nenek saya; M. T Haryono dan Zus Mariatne. Senang sekali masih bisa bertemu dengan nenek saya yang tahun ini usianya 86 tahun. |
Buah-buah lokal Indonesia sungguh tiada dua. Sawo, jambu air, pepaya dan mangga! Nyam nyam! |
Cipi dan Raya, anak asisten rumah tangga mertua saya. Kompak! |
Cipi, anjing Labrador peliharaan keluarga suami saya. Tahun lalu ia kurus sekali karena menyusui. Sekarang Cipi sehat dan gemuk! Senang sekali melihatnya. |
Gili Kendran. Saya kenal bocah ini sejak usianya 4 minggu di kandungan ibunya, Adnyani Dewi. Sekarang 1,5 tahun usianya. Sudah pandai berjalan, mulai bicara. Saya menyayanginya. |
Kue Frou Frou. Selalu ada di setiap perayaan Lebaran keluarga ayah saya. Tahun ini Ibu saya mendapat kiriman kue Frou Frou untuk bingkisan Natal. |
Ibu-ibu pengajian dari Sumatera Barat berfoto bersama patung Sinterklaas di hari Natal - Pantai Kuta |
Pembuatan lukisan batik - Bali |
Persiapan upacara Ngaben - Ubud |
Warung pinggir jalan tempat kami singgah dalam perjalanan Denpasar - Tulamben |
Perempuan-perempuan Bali menggotong tabung-tabung oksigen para penyelam dengan menggunakan kepala mereka. Luar biasa! |
Matahari terbit di ufuk timur Bali - Tulamben, Bali |
Comments
Post a Comment